Barcelona – Salah satu pemain bintang milik Barcelona Andres Iniesta mengungkapkan jika dirinya sama sekali tidak membenci Pepe, meski kedua pemain seringkali beradu fisik kala masing – masing tim bertemu namun tampaknya tidak ada dendam pribadi yang disimpan oleh Inesta kepada Pepe.
Seperti diketahui jika Real Madrid dan Barcelona bertemu, maka sudah dipastikan pertandingan yang panas akan terjadi dan kontak fisik antar para pemain pun tidak dapat dihindarkan lagi. Seperti yang terjadi pada duel El Clasico terakhir yang berakhir dengan skor 2 – 2, keduanya merupakan pemain yang paling disorot setelah saling melontarkan pernyataan mengenai lawannya.
Andres Iniesta sendiri memberikan penjelasan mengenai hal tersebut, ia juga memberikan respon yang positif ketika ditanya mengenai bisakah dirinya dan Pepe saling akur.
“Saya bisa menjadi teman siapapun termasuk Pepe, kenapa tidak?” ujar Anders Iniesta.
“Ada saat – saat dimana saya akan mengatakan saya tidak menyukai Pepe, tapi untuk sekarang saya tidak ada masalah dengan dirinya.” lanjut sang pemain.
Selain mengomentari mengenai Pepe, Andres Iniesta pun memberikan keterangan mengenai kabar burung yang beredar mengenai perselisihan antara dua pemain Barcelona David Villa dan Lionel Messi. Iniesta pun memberikan komentarnya mengenai perbedaan sistem pembinaan pemain muda di Barcelona dan tim lainnya.
“Apa yang kita lihat hanyalah yang ada dilapangan saja dan hal tersebut sudah ditinggalkan dilapangan, hal – hal seperti ini seringkali terjadi dimanapun anda bekerja.” jelas sang pemain asal Spanyol ini.
“Setiap klub pasti memiliki sistem pembinaan yang berbeda, dan saya beruntung saya bergabung bersama Barcelona yang selalu dapat memberikan kesempatan bagi para pemain muda mereka. Sebagian klub percaya dengan talenta para pemain muda mereka, dan sebagian lagi hanya bisa menyia – nyiakannya saja.” pungkas pemain bernomor punggung 8 ini.
Posting Komentar